JawaPos.com – Partai Nasdem sudah mempersiapkan diri guna ikut serta untuk mencalonkan ‘jagoan’ yang akan diusungnya pada Pilpres 2024 mendatang.

Ketua DPP Partai Nasdem Saan Mustopa mengatakan, saat ini pihaknya tengah melirik tiga kepala daerah yang berpotensi bakal diusung di hajatan lima tahunan tersebut. Mereka adalah Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

“Nasdem mempertimbangkan itu semua, kita mempertimbangkan Ganjar, Anies dan Ridwan Kamil,” ujar Saan di Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (17/2).

Wakil Ketua Komisi II DPR ini menuturkan, meskipun tiga kepala daerah tersebut bukanlah kader Partai Nasdem. Namun tiga tokoh ini memiliki kedekatan dengan partai besutan Surya Paloh ini.

“Pak Ridwan kami secara emosional dekat dengan Nasdem. Karena waktu jadi Gubernur pengusung utamanya kan NasDem. Komunikasi juga sangat baik. Bahkan orang mengindentikan Ridwan Kamil dengan Nasdem,” katanya.

Sementara untuk Anies Baswedan, Saan mengatakan Gubernur DKI Jakarta ini merupakan salah satu deklarator ormas Nasional Demokrat, sebelum Nasdem terbentuk menjadi sebuah partai politik.

Sehingga menurut Saan, Partai Nasdem akan terus menjalin komunikasi dengan tiga kepala daerah tersebut untuk Pilpres 2024.

“Anies kan deklarator punya kedekatan dengan Nasdem. Ganjar juga komunikasi bagus,” pungkasnya.