JawaPos.com – Kasus Covid-19 harian pada Rabu (12/1) bertambah 646 orang. Jumlah itu terdeteksi dari 273 ribu spesimen. Kini kasus terkonfirmasi positif yang tercatat sejak kasus pertama hingga hari ini mencapai 4.268.097 kasus.

Pada kasus aktif atau pasien positif yang masih membutuhkan perawatan medis, bertambah 326 kasus dan kumulatifnya menjadi 6.985 kasus. Jumlah pasien berstatus suspek sebanyak 5.347 orang.

Terdapat 5 provinsi dengan angka positi tertinggi. Yakni di DKI Jakarta menambahkan 412 kasus dan kumulatifnya 868.611 kasus, diikuti Jawa Barat menambahkan 62 kasus dan kumulatifnya 709.204 kasus, Banten menambahkan 60 kasus dan kumulatifnya 133.100 kasus, Jawa Tengah menambahkan 21 kasus dan kumulatifnya 487.064 kasus serta Jawa Timur menambahkan 18 kasus dan kumulatifnya 400.268 kasus.

Pasien meninggal bertambah 6 jiwa dan kumulatifnya mencapai 144.150 kasus. Sedikitnya terdapat 5 provinsi yang menambahkan kematian. Provinsi Jawa Timur menambahkan 2 kasus dan kumulatifnya 29.757 kasus. Sementara 4 provinsi lainnya masing-masing menambahkan 1 kasus yaitu Jawa Barat dengan kumulatifnya 14.759 kasus, Sulawesi Utara dengan kumulatifnya 1.064 kasus, Jambi dengan kumulatifnya 783 kasus dan dan Sulawesi Tenggara dengan kumulatifnya 529 kasus.

Lalu angka kesembuhan harian sebesar 314 orang sembuh per hari. Angka kumulatifnya bertambah melebihi 4,1 juta orang sembuh atau tepatnya 4.116.962 orang.

Sementara positivity rate orang harian di angka 0,33 persen dan positivity rate orang mingguan (2-8 Januari 2022) di angka 0,19 persen. Secara sebaran wilayah terdampak masih berada di 34 provinsi dan 510 kabupaten/kota.