Kabupaten Jember Kembali Diterjang Banjir di 5 Kecamatan
JawaPos.com – Kabupaten Jember, Jawa Timur kembali diterpa bencana banjir sejak Kamis (20/1) pukul 21.50 WIB. Banjir meluas hingga merendam lima kecamatan dengan Tinggi Muka Air (TMA) bervariasi mulai dari 70 hingga 90 sentimeter.
“Banjir yang terjadi setelah hujan lebat, menyebabkan meluapnya Sungai Petung dan berdampak pada beberapa desa di lima Kecamatan, antara lain Desa Pakis di Kecamtan Panti, Desa Badean dan Desa Petung di Kecamatan Bangsalsari. Selanjutnya Desa Rambigudam dan
Kemenag: Indonesia masih Tunggu Kepastian Arab Saudi soal Haji 2022
JawaPos.com – Wakil Menteri Agama Republik Indonesia Zainut Tauhid Sa’adi menyatakan Pemerintah Indonesia masih menunggu keputusan dari Pemerintah Arab Saudi terkait kepastian keberangkatan ibadah haji 1443 hijriah atau 2022.
“Untuk ibadah haji sampai sekarang kami belum mendapatkan kepastian dari Pemerintah Arab Saudi,” kata Zainut saat berkunjung ke Kota Banda Aceh, Jumat (21/1).
Ia menjelaskan ada isyarat bahwa Pemerintah Arab Saudi akan membuka penyelenggaraan ibadah haji 2022 bagi jamaah internasional. Tentunya, dengan mekanisme
Dirut Jasa Raharja Jamin Korban Kecelakaan Balikpapan Dapat Santunan
JawaPos.com – PT Jasa Raharja memastikan akan menjamin seluruh warga yang mengalami kecelakaan maut di simpang perempatan traffic light Muara Rapak, Balikpapan, Kalimantan Timur. Korban luka-luka dan meninggal dunia dipastikan akan mendapat santunan.
Direktur Utama PT Jasa Raharja Rivan A Purwantono mengatakan, data sementara yang diperoleh dari Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Kalimantan Timur, warga yang meninggal dunia sebanyak 4 orang, luka berat 4 orang, dan beberapa di antaranya mengalami luka ringan.
Dari 2.604 Kasus Covid-19 dalam Sehari, DKI Sumbang Hampir 1.500 Orang
JawaPos.com – Kasus Covid-19 pada Jumat (21/1) bertambah 2.604 orang sehari. Kasus baru terdeteksi dari tes 292 ribu spesimen. Total sudah 4.280.248 orang terinfeksi Covid-19 di tanah air.
Angka kematian Covid-19 bertambah sebanyak 2 jiwa. Sementara angka kematian sudah 144.201 jiwa meninggal dunia karena Covid-19. Kasus Covid-19 terbanyak harian disumbang DKI Jakarta 1.484 orang. Jawa Barat 505 orang. Banten 340 orang.
Jumlah kasus aktif juga naik sebanyak 1.791 orang. Kini total kasus
Suharso Sebut Elon Musk Tertarik dengan Nusantara untuk Peluncuran ini
JawaPos.com – Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa mengatakan perusahaan teknologi milik Elon Musk yakni Space Exploration Technologies Corporation (SpaceX) tertarik dengan Ibu Kota Negara Nusantara sebagai tempat untuk meluncurkan pesawat berkekuatan tinggi.
“Di sana mereka (SpaceX-Red) minta Indonesia sebagai salah satu titik di IKN (Ibu Kota Negara) selain di Biak untuk tempat peluncuran pesawat terbang dengan kecepatan luar biasa,” ujar Suharso dalam rapat bersama dengan Pansus IKN DPR
Berbaju Batik, Hakim PN Surabaya Itong Isnaeni Tiba di Gedung KPK
JawaPos.com – Hakim Pengadilan Negeri Surabaya Itong Isnaeni Hidayat tiba di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), sekitar pukul 20.19 WIB. Dia yang terlihat memakai kemeja batik panjang berwarna coklat tidak menyampaikan kata-kata saat memasuki markas antirasuah.
Pantauan JawaPos.com, Itong dibawa ke gedung Merah Putih KPK bersama empat orang lainnya yang juga dilakukan operasi tangkap tangan (OTT). Keempatnya langsung dilakukan pemeriksaan lanjutan oleh KPK.
Pelaksana tugas (Plt) juru bicara KPK, Ali Fikri menjelaskan,
Kemenag Konfirmasikan Ada 87 Jamaah Terpapar Covid-19 Usai Umrah
JawaPos.com–Pemerintah Indonesia telah memberangkatkan para jamaah umrah sejak 8 Januari. Pasca keberangkatan tersebut, diketahui terdapat sejumlah jamaah yang terpapar Covid-19.
Hal itu juga dibenarkan Kementerian Agama (Kemenag). Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (Dirjen PHU) Hilman Latief mengungkapkan, ada 87 jamaah yang terkonfirmasi positif Covid-19.
”Ya betul menurut informasi ada 87 jamaah yang terkonfirmasi positif,” ungkap dia ketika dihubungi JawaPos.com, Kamis (20/1) malam.
Dia menyampaikan, para jamaah yang terpapar tersebut berada dalam kondisi
Positif Covid-19 Tambah 2.116 Orang, DKI Sumbang Separo Nasional
JawaPos.com – Kasus Covid-19 harian pada Kamis (20/1) bertambah 2.116 orang dalam sehari. Jumlah itu terdeteksi dari pemeriksaan 326 ribu spesimen. Kini total sudah 4.277.644 orang terinfeksi Covid-19.
Dari pertambahan kasus tersebut, DKI Jakarta menjadi penyumbang kasus nasional terbanyak yaitu separonya. DKI Jakarta menyumbang 1.155 kasus sehari. Lalu diikuti Jawa Barat 401 kasus, Banten 276 kasus.
Angka kesembuhan harian sebesar 577 orang sembuh per hari. Angka kumulatifnya bertambah melebihi 4,1 juta orang
Positif Covid-19 usai Umrah, Kemenag Minta Jamaah Cari Waktu Terbaik
JawaPos.com – Kementerian Agama (Kemenag) telah mengkonfimasi bahwa dari sekitar 400 jamaah yang pulang usai melaksanakan ibadah umrah, terdapat 87 yang terindikasi positif Covid-19. Adapun, pemberangkatan umrah sendiri telah dibuka sejak 8 Januari lalu.
Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (Dirjen PHU) Hilman Latief mengungkapkan, terkait apakah umrah akan ditunda atau tidak, hingga sekarang masih belum ada arah untuk pemberhentian tersebut.
“Sampai saat ini untuk pelaksanaan umrah, nampaknya belum ada indikasi untuk
Kasus Covid-19 di Indonesia masih Terkendali meski Omicron Terus Naik
JawaPos.com – Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 menyampaikan bahwa kondisi kasus Covid-19 di Indonesia masih terbilang terkendali.
“Kondisi kasus Indonesia yang dikontribusikan oleh berbagai varian masih terbilang terkendali. Namun memang ada peningkatan kasus selama satu bulan terakhir,” ujar Juru Bicara Nasional Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito dalam konferensi pers yang diikuti secara daring di Jakarta, Kamis malam (20/1).
Berdasarkan data Global Initiative on Sharing All Influenza Data (GISAID) per 20 Januari 2022