Rocky Gerung Sebut Presiden Tidak Sopan dan Kepo Intip WAG TNI/Polri
JawaPos.com – Pengamat politik Rocky Gerung mengkritisi pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang mengintip grup WhatsApp (WA) keluarga TNI-Polri. Mantan dosen filsafat Universitas Indonesia (UI) ini menyebut, sikap Jokowi yang mengintip grup WA TNI-Polri tidak sopan.
Terlebih dia memandang, aplikasi WA kini bisa menjadi sarana diskusi berbagai topik. Terlebih pembicaraan itu sebatas di grup WA.
“Ya, nggak sopan dong. Kalau nggak ada pembicaraan di situ, ngapain Presiden ngintip-ngintip WA orang,” kata Rocky